Punya Mobil Warna Putih? Ini Triknya Agar Selalu Mengkilap

Titip Lelang

Sekarang ada banyak sekali warna pilihan ketika membeli mobil ada putih, hitam, silver, dan abu-abu bahkan ada produsen yang juga menyediakan warna lain yang lebih menarik seperti biru, kuning, dan merah.

Dari semua warna itu, tentunya yang paling banyak dibeli adalah warna putih karena jika dirawat dengan baik maka warnanya akan selalu bagus. Walaupun risiko dari warna putih yaitu cepat kotor apalagi saat melintas di jalan yang basa maka akan lebih terlihat kotor.

Selain itu, risiko lainnya punya mobil berwarna putih adalah cepat kusam karena catnya mulai memudar. Agar tidak terjadi hal seperti itu, berikut ini ada beberapa trik yang membuat mobil dengan warna putih terus mengkilap dan menarik.

Langsung dicuci jika kena hujan

Trik pertama yang bisa dicoba pemilik kendaraan warna putih yaitu langsung cuci mobil jika selama perjalanan terkena air hujan. Cuci mobil dengan menggunakan air bersih yang dialiri menggunakan selang agar bisa menjangkau semua area termasuk area bawah mobil. Tentunya jika memiliki selang yang bisa diatur kecepatan airnya maka akan lebih bagus agar kotoran yang ada di bagian bawah akan segera hilang dan mobil menjadi bersih secara keseluruhan.

Jangan cuci di bawah cahaya matahari

Hal yang bisa dilakukan selanjutnya adalah biasakan jangan mencuci kendaraan secara langsung di bawah cahaya matahari, alasannya karena sisa-sisa dari sabun yang digunakan akan menimbulkan bercak-bercak yang kurang enak dipandang karena akan cepat kering jika terkena sinar.

Pakai sabun berkualitas

Body mobil tentunya berbeda dengan pakaian atau piring, jadi jangan sampai pemilik ceroboh menggunakan detergen pencuci baju atau piring. Hal tersebut bisa saja merusak warna jika memang dilakukan secara berkelanjutan.

Jika tidak cocok, maka kemungkinan besar akan tumbuh jamur pada area-area tertentu yang membuat warna mobil jadi berbeda. Apalagi jika jamur sudah mulai banyak tumbuh di sekitar mobil maka akan susah untuk dibersihkan kecuali menggunakan cairan khusus. Jadi pastikan gunakan sabun dan juga shampoo khusus yang berkualitas untuk mobil.

Gunakan kain berserap tinggi

Setelah selesai memberikan sabun dan membilasnya, lanjutkan dengan mengelapnya dengan kain berserap tinggi. Pastikan juga kain yang digunakan juga halus agar body mobil bisa kering secara merata. Jangan menggunakan kain apa saja yang permukaan kasar karena bisa saja membuat body mobil jadi tergores.

Itulah beberapa trik agar warna mobil putih terus mengkilap ketika dikemudikan kemana saja. Jika bosan dengan warna putih dan ingin mengganti mobil dengan warna lain maka mobil lama bisa didaftarkan sebuah program yang sudah diperkenalkan oleh IBID yaitu titip lelang kendaraan otomotif.

Jika ingin bergabung, pertama harus mendaftarkan identitas diri yang dilanjutkan dengan menginformasikan kendaraan dengan lengkap. Dilanjutkan dengan membawa kendaraan ke balai lelang terdekat untuk dilakukan inspeksi oleh tim Astra Car Valuation atau ACV. Setelah dicek maka akan keluar harga dasar lelang dan jika harga ini disepakati oleh penjual, maka mobil akan langsung dijadwalkan untuk dilelang, prosesnya mudah kan? segera gabung IBID sekarang.

You May Also Like

About the Author: admin